Bahayanya sandal jepit!!!

24 July 2008

Dibanding sandal atau sepatu high-heel yang menyiksa kaki, sandal jepit memang lebih nyaman dipakai. Nyaman, simpel, dan praktis, membuat sandal jepit banyak menjadi pilihan untuk bersantai.

Namun hati-hati, karena di balik kenyamanan menggunakan sandal jepit, ada bahaya yang harus kamu waspadai.



Berdasarkan American Podiatric Medical Assosiation (APMA) mengatakan, tidak seperti sepatu, sandal jepit tidak baik digunakan untuk perjalanan yang panjang dan jauh serta kondisi jalanan yang tidak memungkinkan seperti jalan yang berbatu.

Bila kamu termasuk penggemar berat sandal jepit, bahkan untuk melakukan perjalanan ekstrim sekalipun, sebaiknya mulai memikirkan kembali. Sandal jepit yang datar permukaannya tidak mendukung kondisi lengkungan pada telapak kaki, tidak memiliki bantalan, atau penyerap getaran, sehingga tidak cocok digunakan sebagai alas kaki saat mendaki gunung atau berjalan jauh.

Dikhawatirkan, pemakai sandal jepit yang nekat akan menderita sakitpada kaki, terkilir, dan bahkan tendinitis atau peradangan, iritasi dan pembengkakan pada jaringan ikat dari otot yang terdapat pada sendi.

Sandal jepit membuat posisi kaki kamu sangat datar. Mungkin untuk sebagian orang tidak masalah, tergantung kondisi dan bentuk kaki mereka. Tetapi jika kamu mendukung hal tersebut, sebaiknya jangan terlalu sering menggunakannya. Dan yang pasti, jangan pernah menggunakan sandal jepit untuk mendaki gunung.

Tapi...masa' mau ke pantai pake high-heel? gak mungkin juga kali ya....yah..pasti liat 'sikon' juga kan...yang penting jangan pake yang berlebihan...
(www.rileks.com)

Komentar :

ada 1
Misslav said...
pada hari 

Salam kenal...
Gambar sandalnya bagus, pas kebetulan lg punya postingan tentang sandal juga jd ikutan pajang deh he3

Post a Comment

jangan lupa comment-nya ya.... Terima kasih...